trend perawatan wajah pencegah penuaan dini



Cegah Penuaan Dini Dengan
Oksigen

Lapisan dermis kulit, adalah
lapisan kulit terluar yang pertama kali terkena paparan polusi dan paparan
sinar matahari. Dua hal itu saja sudah mampu membuat kulit menjadi rusak dan
timbul masalah flek dan kusam. Bila tidak dirawat sejak diri kulit dapat
mengalami penuaan dini, kendur dan timbul garis-garis halus hingga dalam
(keriput).
"Penuaan dini adalah kondisi
kulit seperti keriput dan kendur yang muncul lebih cepat dari seharusnya. Hal
ini bisa dicegah dengan perawatan wajah yang tepat," ujar Dr. Popie F.
Seciawanto, dipl.CIDESCO, pada acara launching Bio-Intraceutical Oxygen Facial
Treatment di Martha Tilaar Center, Jakarta, Rabu (1/8/2012), kemarin.
Untuk itu Martha Tilaar
mengeluarkan perawatan wajah terbarunya. Perawatan yang mengawinkan teknologi
terbaru dan produk yang alami ini menawarkan alternatif dalam melawan proses
penuaan.
Bio-Intraceutical Oxygen Facial
Treatment adalah perawatan wajah yang menggunakan alat Intraceutical.  Mesin kecantikan ini bekerja dengan mengambil
oksigen alami dari udara di sekelilingnya yang kemudian diserap dan dimurnikan
terlebih dahulu sebelum digunakan. Lalu oksigen disemprotkan pada wajah guna
memberikan tekanan oksigen hiperbarik yang membantu serum terserap lebih dalam.
"Perawatan oksigen
hiperbarik atau tekanan oksigen bawah laut ini biasanya digunakan di rumah
sakit-rumah sakit untuk mempercepat proses penyembuhan luka. Sementara untuk
perawatan kecantikan, berguna untuk memaksimalkan serum masuk ke dalam lapisan
kulit wajah," urai Dr. Popie.
Lebih lanjut Dr. Popie,
menjelaskan tidak seperti perawatan kulit wajah lainnya yang biasa dikerjakan
klinik kecantikan, "Facial ini 
tidak akan menimbulkan efek infeksi, iritasi, inflamasi, kulit merah
sebab tidak bersifat invasif."
Bio-Intraceutical Oxygen Facial Treatment aman
digunakan pada remaja sekalipun. Masalah kulit wajah yang dapat diatasi oleh
facial ini adalah, anti-aging mencegah timbulnya keriput, mengencangkan kulit,
flek, serta hiperpigmentasi. Perawatan ini digabungkan dengan produk Derma
Bright, Martha Tilaar yang dapat membuat kulit Anda terlihat lebih cerah dan
terlihat lebih muda

Sebelumnya
« Prev Post
Berikutnya
Next Post »